Tampilkan postingan dengan label Rajat Tokas. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Rajat Tokas. Tampilkan semua postingan

01 April, 2016

Sinopsis Naangin Serial India SCTV, Pemainnya Ada Rajat Tokas!


Sinopsis Naangin Serial India SCTV, Pemainnya Ada Rajat Tokas! || Rupanya serial India masih menjadi andalan para station tv swasta, selain ANTV yang penuh dengan serial asing terutama India dan Turki SCTV pun juga begitu hanya saja tak sebanyak ANTV. Kini SCTV punya serial India andalan yakni Naangin yang tayang mulai 24 Maret 2016. Naangin adalah serial India yang masih terbilang baru karena di India diproduksi 1 November 2015 lalu dan masih ada hingga kini. Naagin bahkan baru berumur 40 episode pada tayangan 20 Maret lalu.

Di India, Naagin telah mencatat prestasi mengagumkan dengan mencetak rekor TRP (Television Rating Point) sebagai serial di TV India yang mencapai rating menyentuh lebih dari angka 6, yaitu sebesar 6,3. Serial bertema supranatural, fantasi dan thriller ini di produseri sang maestro serial-serial India populer, Ekta Kapoor.

Bagimana sinopsis Naangin serial India SCTV ini? Naangin bercerita tentang Shivanya, seorang siluman ular yang bisa berubah wujud menjadi seorang gadis biasa. Orang tua nya dibunuh oleh sekelompok orang pada 25 tahun yang lalu. Nasib lalu mempertemukan Shivanya dengan Rithik Singh.

Saat itu Rithik yang mengejar seorang naagin, malah jatuh ke jurang. Shivanya yang menolongnya, kemudian dibawa Rithik ke rumahnya. Di rumah ini, Shivanya lalu bekerja menjadi seorang asisten rumah tangga. Takdir membuat keduanya saling jatuh cinta. Padahal, Rithik ternyata adalah anak dari salah satu pasangan suami istri yang telah membunuh orang tua Shivanya.

Di lain sisi, Naagin lain bernama Shesha juga datang ke rumah tersebut sebagai bagian dari kelompok penari dalam sebuah pesta. Sebenarnya Shesha adalah sepupu Shivanya yang ingin membalas dendam pada keluarga Rithik.

Cerita selebihnya bisa di simak langsung via tv-tv terkedat ya.

Naagin dibintangi oleh artis cantik India, Mouni Roy. Wajah gadis ini sudah tidak asing lagi bagi penonton serial India di tanah air. Sebelumnya, Mouni pernah menyapa pemirsa kala bermain sebagai Dewi Sati di serial Mahadewa yang tayang di salah satu stasiun tv.

Selain Mouni, Naagin juga dibintangi oleh Arjun Biljani sebagai Rithik Singh. Artis cantik Adaa Khan memerankan Shesha, sang Naagin jahat. Selain itu ada pemain Naagin yang tak asing buat penggemar serial India yaitu Rajat Tokas yang pernah menghiasi layar kaca sebagai pemeran Raja Jalal di serial Jodha Akbar yang tayang di ANTV. Namun, Rajat baru akan muncul di pertengahan cerita. Jadi buat penggemar Rajat Tokas mungkin bisa pindah chanel bentar nantinya untuk melihat sang idola main di serial Naangin SCTV.

Nah, serial Naangin kan di India ratingnya bagus tuh, di Indonesia bagus juga gak ya? entahlah... kalo admin sih gak nonton karena itu jamnya belajar *eaaaaa..... Buat yang masih sekolah ingat ya, jam-jam petang itu baiknya buat belajar bukan untuk nonton tv.

Oke deh, simak terus blog kabar sensasi ya karena siapa tau serial India idola kamu di posting disini.

Salam Sensasi,
http://kabarsensasi.blogspot.com/

01 April, 2015

Kapan Pemain Jodha Akbar Show di ANTV?


Kapan Pemain Jodha Akbar Show di ANTV? || Serial Jodha Akbar kini punya rating bagus otomatis penggemarnya banyak, itulah mengapa banyak yang menantikan para pemain asli Jodha Akbar itu datang ke Indonesia seperti halnya para pemain serial Mahabarata yang bahkan kontrak kerja cukup lama di Indonesia.

Jauh sebelumnya sudah ada kabar dari orang Antv yang katanya sih para pemain Jodha Akbar show di Prambanan bulan Maret 2015 tapi ternyata tidak jadi. Mungkin karena serial Jodha Akbar itu masih tayang di India jadi para pemain masih sibuk syuting lain halnya pemain Mahabarata yang bisa datang ke Indonesia karena memang serialnya di India sudah tidak tayang gitu.

Nah, setelah ANTV bikin acara khusus yang menayangkan tentang dibalik layar Jodha Akbar sepertinya ANTV memberikan sinyal bahwa para pemain serial Jodha Akbar tak lama lagi akan didatangkan ke Indonesia. Kapan Pemain Jodha Akbar Show di ANTV? nah itu dia tepatnya kapan masih dirahasiakan. Yang pasti kabar ini datang langsung dari orang ANTV sejak pertengahan Maret 2015 yang lalu:



Buat para penggemar Rajat Tokas atau penggemar Paridhi Sharma yang ada di Indonesia tentu kabar kedatangan para Idola itu sangat menyejukan, tapi ada juga yang semacam trauma dengan kabar yang sudah beredar sebelumnya namun kenyataannya mereka gak jadi datang, sehingga seorang penggemar pun menyampaikan harapannya:

Smoga gak lama disni yaaa. Biar ga dijadikan gimmick2 gajelas kan kasian 😣😣, tulis akun nazilamumtaz

Ya, semoga saja berita kedatangan para pemain Jodha Akbar itu bukan sekedar kabar sensasi belaka gitu ya, tapi yang pasti selama serial itu masih tayang di India ya tentu sulit mendatangkan mereka, karena mereka kan masih harus syuting gitu, bener gak?

23 Maret, 2015

Apa Akun Twitter/Facebook Pribadi Rajat Tokas & Paridhi Sharma Pemeran Serial Jodha Akbar?


Apa Akun Twitter/Facebook Pribadi Rajat Tokas & Paridhi Sharma Pemeran Serial Jodha Akbar? || Setelah serial Mahabarata kini serial Jodha Akbar sepertinya memiliki rating yang tinggi, banyak orang menggemari serial yang dibintangi oleh Rajat Tokas dan Paridhi Sarma itu, entah karena ceritanya yang menarik atau karena pemainnya yang ganteng dan cantik. Sepertinya kalau Jodha Akbar itu disukai karena ceritanya yang menarik, lain halnya dengan Mahabarata yang sepertinya disukai karena pemerannya berparas tampan-tampan gitu.

Ketika serial Jodha Akbar mulai banyak penggemarnya tentu makin banyak pula orang yang mencari tau siapa sih pemeran asli Jodha Akbar itu? bagaimana kehidupan aslinya? apa status Paridhi Sharma? bagaimana profil Rajat Tokas? bagaimana kesehariannya? Dan biasanya informasi itu bisa dengan mudah didapatkan bila sang artis aktif disosoal media gitu kan? lalu apa akun pribadi entah twitter/facebook/sejenisnya yang resmi milik pemeran Jalal atau pemeran Jodha itu?

Via Kabar Bintang tentang dibalik layar Jodha Akbar diceritakan bahwa sebenarnya baik Paridhi Sharma ataupun Rajat Tokas bukanlah artis yang aktif menggunakan sosial media baik twitter atau facebook atau yang lainnya. Bahkan Rajat Tokas menegaskan bahwa dirinya tidak pernah membuat akun media sosial, dia mengaku hanya sekali mebuat akun twitter dan kini sudah tidak aktif.

Sang pemeran Jalal pun menghimbau agar penggemarnya tidak mengikuti akun-akun palsu yang bertebaran didunia maya, Rajat tak akan bertanggung jawab bila ada sesuatu dari akun palsu yang mengatasnamakan dirinya, gitu!

Bila ditelusuri memang banyak sekali akun-akun atas nama Paridhi atapun Rajat, namun untuk twitter memang ada salah satu atas nama Rajat dan sempat mengatakan bahwa dia ingin meninggalkan twitter:



Mungkin itu kah yang dimaksud Rajat, bahwa dia pernah membuat akun jejaring sosial tapi kemudian tidak aktif lagi? bisa jadi tapi entahlah.

Jadi gitu ya, pemeran utama Jodha Akbar itu bukan tipikal artis yang doyan narsis dimedia sosial entah memang karena sangking sibuknya sehingga gak sempat atau memang sengaja agar tidak terlalu terekspose gitu.

Salam Sensasi,

21 Maret, 2015

Kabar Bintang: Dibalik Layar Jodha Akbar ANTV 21 Maret 2015


Kabar Bintang: Dibalik Layar Jodha Akbar ANTV 21 Maret 2015 || Demam serial India masih saja hangat, setelah Mahabarata kini serial Jodha Akbar berhasil menjadi tayangan yang cukup dinantikan oleh para pemirsa. Jodha Akbar adalah sebuah drama sejarah India yang ditayangkan di Zee TV sebagai saluran televisi utama untuk hak penyiarannya. Serial Jodha Akbar tayang perdana pada 18 Juni 2013, di India serial tersebut tayang pada hari Senin sampai Jumat di sore hari. Jodha Akbar diproduksi oleh Ekta Kapoor dari Balaji Telefilms.

Serial Jodha Akbar dibintangi oleh Rajat Tokas dan Paridhi Sharma sebagai pemeran utama. Nah, untuk di Indonesia, serial tersebut ditayangkan di antv. Serial Jodha Akbar termasuk serial yang episode-nya panjang. Singkat cerita:

Serial itu mengisahkan kehidupan dalam kerajaan, semula Jodha hendak dinikahkan dengan seorang pangeran namun takdir berkata lain, calon suami Jodha meninggal dalam pertempuran. Akhirnya Jodha dinikahkan dengan Jalal seorang raja Mugal. Ya gitu deh, awalnya saling benci, tapi kemudian saling cinta, hingga akhirnya punya anak deh, buat yang setia menonton serial Jodha Akbar pasti tau deh.

Nah, seolah tanggap bahwa serial tersebut banyak penggemarnya di Indonesia, ANTV pun menayangkan tentang Dibalik Layar Jodha Akbar pada Sabtu 21 Maret 2015, dimana tayangan tersebut meliput tentang Paridhi Sharma dan Rajat Tokas, misal diceritakan bahwa:
  1. Rajat Tokas itu pinter masak
  2. Rajat Tokas Punya bodyguard khusus, sehingga media gak bisa sembarang meliput
  3. Rajat Tokas Suka olahraga sehingga badannya pun kekar
  4. Rajat Tokas Gak pilih-pilih makanan karena kalau dilokasi suting dia makannya ya sama dengan makanan yang dimakan oleh kru
  5. Rambut gondrong, brewok, kumis dan jenggotnya itu asli loh
  6. Rajat Tokas suka makan jagung bakar
  7. dll

Terus terlihat pula moment dimana Paridhi Sarma menandatangin poster fans Jodha Akbar dari Indonesia:



Para penggemar serial Jodha Akbar pun meramaikan tayangan Dibalik Layar Jodha Akbar dengan hastag #DIBALIKLAYARJODHAAKBAR bahkan hastag itu jadi trending topik:



Hal itu menunjukan memang serial India yang dibintangi oleh Paridhi dan Rajat itu memiliki banyak fans dan bahkan banyak yang berharap para pemain Jodha Akbar segera datang ke Indonesia seperti halnya para pemain Mahabarata atau yang lain yang sudah sering bahkan melakoni kontrak beberapa bulan di Indonesia.

Kira-kira kapan pemain Jodha Akbar datang ke Indonesia? tunggu saja kabar Sensasi berikutnya!

Nah, kalau ada yang bertanya-tanya soal apa akun pribadi resmi milik para pemain utama Jodha Akbar klik dan baca postingan => Akun Twitter/Facebook Pribadi Rajat Tokas & Paridhi Sharma Pemeran Serial Jodha Akbar.


Salam Sensasi,

05 Maret, 2015

Rajat Tokas Pemeran Jalal dalam Serial Jodha Akbar ANTV


Rajat Tokas Pemeran Jalal dalam Serial Jodha Akbar ANTV || Siapa sih pemeran asli Raja Jalaluddin Mohammad Akbar itu? dia adalah Rajat Tokas yang lahir di Munirka, India, 19 Juli 1991. Sudah lama menapaki dunia hiburan dan sudah banyak peran yang dilakoninya, dimana seperti halnya Paridhi Sharma si Rajat pun semakin terkenal setelah membintangi tokoh Jalal dalam serial Jodha Akbar.

Dan seperti halnya Paridhi Sharma yang sudah menikah, si Rajat Tokas pun statusnya sudah resmi menikahi kekasihnya yang bernama Srishti Nayyar. Pernikahan pemeran Jalal itu berlangsung secara mewah di Istana Udaipur-India, Jumat 30 Januari dan dihadiri pemeran Jodha Akbar yang lainnya, bahkan sangking mewahnya pemeran Adam Khan pun bilang seperti pernikahan seorang raja.

Saat menikah Rajat Tokas sempat dilarang mencukur kumis dan rambut gondrongnya demi kelangsungan perannya sebagai Jalal, karena hingga saat ia menikah serial yang dibintanginya masih tayang di India. Seperti apakah penampakan pemeran Raja Jalal itu saat menikah? seperti ini:

Lalu seperti apasih foto wajah istri Rajat Tokas? seperti ini:

Jadi gitu ya, si pemeran Jalal dalam serial Jodha Akbar itu sudah menikah. Lalu mengingat serial tersebut begitu disukai di Indonesia akankah para pemainnya datang ke Indonesia seperti halnya para pemain utama Mahabarata ataupun Naviya? entahlah, namun sempat beredar sih bulan ini tanggal 22 Maret pemeran Jodha Akbar beserta pemeran Mahabarata akan Show di Prambanan Jogja, tapi entah jadi atau tidak agaknya tidak ada kabar lagi.

Salam Sensasi,